Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utamaLewati ke footer
  • kemarin
KABUPATEN GORONTALO, KOMPAS.TV - Akibat banjir yang melanda Kabupaten Gorontalo beberapa pekan lalu mengakibatkan jembatan penghubung di Kecamatan Pulubala ambruk.

Padahal jembatan ini menjadi penghubung ke pasar umum mingguan dan pasar hewan. Akibat ambruknya jembatan, pedagang di pasar umum dan pasar hewan merugi lantaran sepi pembeli. Warga harus menyeberang sungai untuk mencapai pasar.

Pengelola pasar hewan bilang, jembatan yang ambruk merupakan fasilitas yang sangat penting bagi aktivitas pasar hewan.

Pemerintah daerah telah menyiapkan pasar sementara untuk pedagang melakukan aktfitas, namun pedagang mengaku enggan pindah ke pasar sementara karena berbagai alasan, salah satunya persoalan izin jual beli hewan.

Baca Juga LPSK RI Soroti Kasus Dugaan Pelecehan Seksual Melibatkan Mantan Rektor di Gorontalo di https://www.kompas.tv/regional/589432/lpsk-ri-soroti-kasus-dugaan-pelecehan-seksual-melibatkan-mantan-rektor-di-gorontalo

Sejak ambruknya jembatan penghubung ini pekan lalu, warga terpaksa harus menyeberangi sungai. Bahkan pemeritah desa bersama warga telah berupaya membuat jalan alternatif swadaya masyarakat.

Warga berharap, pemerintah daerah segera memberikan solusi perbaikan jembatan penghubung yang memiliki fungsi dan peran penting dalam aktivitas perekonomian warga.



#jembatanambruk

#pasarhewan

#sebrangisungai

#kabupatengorontalo

#gorontalo

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/589435/jembatan-ambruk-aktivitas-pasar-hewan-terganggu-hingga-warga-terpaksa-menyeberang-sungai
Transkrip
00:003. Akibat banjir yang melanda Kabupaten Gorontalo beberapa pekan lalu
00:05mengakibatkan jembatan penghubung di Kecamatan Pulubala, Amruk.
00:10Padahal jembatan ini menjadi penghubung ke pasar umum Mingguan dan Pasar Hewan.
00:15Akibat Amruknya jembatan, pedagang di pasar umum dan pasar hewan merugi lantaran sepi pembeli.
00:21Warga harus menyeberang sungai untuk mencapai pasar.
00:24Pengelola Pasar Hewan bilang jembatan yang Amruk merupakan fasilitas yang sangat penting bagi aktivitas pasar hewan.
00:32Para pedagang ini mempertahankan di pasar ini walaupun keadaan jembatan sudah rusak.
00:38Tetap mereka berupaya bagaimana caranya untuk bisa menyeberang di Kewala.
00:44Walaupun cuma jalannya terlalu, ya cuma jalan darurat Pak.
00:49Macam penyampaian sama Pak Bupati tadi malam saya kunjungi beliau,
00:53boleh menyampaikan hanya memfasilitasi apabila ada keluhan-keluhan para pedagang ini.
00:58Ketika jalannya sudah tidak bisa lagi dilewati, maka ada lahan yang bisa dipindahkan.
01:06Tapi Pak Bupati mengatakan itu tidak akan keluar izinya untuk sementara.
01:14Pemerintah daerah telah menyiapkan pasar sementara untuk pedagang melakukan aktivitas.
01:19Namun pedagang mengaku enggan pindah ke pasar sementara karena berbagai alasan.
01:24Salah satunya persoalan izin jual beli hewan.
01:26Kami perlu anungkan itu jembatan, artinya pembuatan jembatan itu segera.
01:32Karena setahu kami, tumpukan yang resmi ini di sini kan, ada izinnya.
01:39Dan itu sudah ditertahui oleh pedagang semua, soprovinsi berontal.
01:44Jadi apapun yang terjadi, selama masih ada jalan darurat, kami tetap tertahan di sini.
01:49Itu artinya lekasi itu kemungkinan disiapkan oleh pemerintah.
01:53Tapi kan belum resmi, nantinya kalau ada terjadi, kami dapat beli sepi yang curian lah.
02:00Tidak ada kan penanggung jawab.
02:03Kalau di sini, di sini kan ada izin.
02:06Jelas yang punya lahan yang bisa mempertanggungjawabkan itu.
02:08Sejak ambruknya jembatan penghubung ini pekan lalu, warga terpaksa harus menyeberangi sungai.
02:14Bahkan pemerintah desa bersama warga telah berupaya membuat jalan alternatif suwadaya masyarakat.
02:20Kami sudah membuat akses jalan lewat jalan cerceran walaupun setapak.
02:26Dan kami juga berharap masyarakat juga antusias untuk membangun bersama-sama.
02:32Kami dari warga masyarakat pengguna jalan suwadaya.
02:37Warga berharap pemerintah daerah segera memberikan solusi perbaikan jembatan penghubung
02:42yang memiliki fungsi dan peran penting dalam aktivitas perekonomian warga.
02:46Tim Liputan, Gompas TV, Kabupaten Gorontalo, Gorontalo.

Dianjurkan