Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utamaLewati ke footer
  • kemarin dulu
MOSKOW, KOMPAS.TV - Presiden Rusia, Vladimir Putin dan Wali Kota Moskow Sergey Sobyanin menghadiri kebaktian Paskah Ortodoks di Moskow pada Sabtu (19/4/2025) malam.

Dalam momen ini, Kepala Gereja Ortodoks Rusia, Patriark Kirill, memimpin kebaktian di Katedral Kristus The Savior di Moskow.

"Kebangkitan Kristus yang Kudus memang Hari Kemenangan, hari pembebasan manusia dari kuasa kejahatan dan sukacita hari raya ini tidak hanya dirasakan oleh pikiran tetapi juga oleh hati manusia," kata Kirill.

Dilansir dari APTN, Gereja-gereja Timur dan Barat merayakan Paskah pada hari yang sama tahun ini, sekaligus menandai 1.700 tahun sejak Konsili Nicea menyatukan doktrin Kristen.

Selama lebih dari 400 tahun, gereja Katolik dan Ortodoks telah menggunakan cara yang berbeda untuk menentukan tanggal Paskah.

Namun, hari Minggu ini akan menandai momen istimewa bagi umat Kristen, karena gereja-gereja merayakan kebangkitan Yesus pada hari yang sama.

Video Editor: Agung Ramdani

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/internasional/588086/momen-presiden-rusia-vladimir-putin-hadiri-kebaktian-paskah-di-moskow
Transkrip
00:00Jangan lupa like, share dan subscribe ya!
00:30Terima kasih telah menonton!
01:00Terima kasih telah menonton!
01:29Terima kasih telah menonton!

Dianjurkan