• 6 jam yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Federasi Bulu Tangkis Dunia atau BWF akan melakukan uji coba terhadap peraturan skor baru, dalam tiap gim, menggantikan sistem 21 poin menjadi 15 poin dalam 3 set.

Uji coba sistem skor baru ini akan berlangsung mulai April hingga Oktober 2025 mendatang.

Pelatnas PBSI Cipayung merespons wacana uji coba peraturan skor baru yang akan dilakukan BWF.

Pelatih kepala tunggal putra, Mulyo Handoyo, menjelaskan dirinya lebih cocok dengan sistem 21 poin. Selain itu, aturan skor baru bisa mempengaruhi pola main atlet.

Uji coba sistem skor baru akan dilakukan pada International Challenge, International Series, dan Future Series, sebelum diputuskan dalam rapat umum BWF tahun depan.

Baca Juga Cari Bibit Muda Bulu Tangkis Indonesia, PBSI Gelar Seleknas pada 11-15 Januari 2025 di https://www.kompas.tv/olahraga/573527/cari-bibit-muda-bulu-tangkis-indonesia-pbsi-gelar-seleknas-pada-11-15-januari-2025

#bwf #badminton #bulutangkis #pbsi

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/olahraga/573530/uji-coba-sistem-skor-baru-bwf-perhitungan-skor-akan-jadi-15-poin-dalam-3-set

Dianjurkan