Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utamaLewati ke footer
  • kemarin
KOMPAS.TV - Dalam rangka Hari Kartini, sejumlah pegawai di SPBU di Madiun, Jawa Timur, mengenakan kebaya. Pakaian adat untuk memperingati Hari Kartini juga dikenakan oleh pegawai Rumah Sakit Umum Daerah Besuki di Situbondo, Jawa Timur. Para perempuan tampil anggun dengan kebaya, sementara pegawai pria menggunakan pakaian tradisional dari berbagai daerah.

Hari Kartini diperingati dengan beragam cara, salah satunya yang dilakukan sejumlah pegawai SPBU di Kabupaten Madiun, Jawa Timur. Mereka memilih untuk mengenakan pakaian adat saat melayani konsumen.

Para pegawai memakai busana adat Jawa Timuran, baik pegawai perempuan maupun pegawai laki-laki.

Baca Juga Perayaan Hari Kartini di Malang dengan Parade Batik dan Kebaya di https://www.kompas.tv/nasional/588347/perayaan-hari-kartini-di-malang-dengan-parade-batik-dan-kebaya

#harikartini #pakaiantradisional #spbu

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/588384/peringatan-hari-kartini-petugas-spbu-hingga-pegawai-rs-kenakan-pakaian-tradisional
Transkrip
00:00Kesorotan selanjutnya, saudara, dalam rangka Hari Kartini, sejumlah pegawai di SPBU di Madiun, Jawa Timur mengenakan kebaya.
00:07Pakaian adat untuk memperingati Hari Kartini juga dikenakan oleh pegawai Rumah Sakit Umum Daerah Besuki di Situbondo, Jawa Timur.
00:15Para perempuan tampil anggun dengan kebaya, sementara pegawai pria menggunakan pakaian tradisional dari berbagai daerah.
00:26Hari Kartini diperingati dengan beragam cara.
00:30Salah satunya yang dilakukan sejumlah pegawai SPBU di Kabupaten Madiun, Jawa Timur.
00:35Mereka memilih untuk mengenakan pakaian adat saat melayani konsumen.
00:39Para pegawai memakai busana adat Jawa Timuran, baik pegawai perempuan maupun pegawai laki-laki.
00:46Menurut salah satu pegawai SPBU, pakaian adat Jawa ini bukan pertama kalinya dilakukan,
00:51melainkan rutin dilakukan setiap ada hari penting seperti Hari Kartini.
00:55Salah satu pembeli yang melakukan perjalanan dari Madiun ke Malang menyambut baik cara berpakaian pegawai SPBU ini.
01:22Selain unik, pakaian ala Kartini dan adat Jawa menunjukkan sikap yang ramah.
01:27Selain di Madiun, pegawai Rumah Sakit Umum daerah Besuki di Setubondo, Jawa Timur juga ikut menyambut Hari Kartini dengan pakaian adat tradisional.
01:40Para pegawai yang berjumlah 200 orang ini, termasuk dokter, perawat, hingga petugas administrasi,
01:47turut berpartisipasi dalam agenda mengenakan baju kartini dan busana daerah.
01:53Perempuan mengenakan kebaya, sementara pegawai pria mengenakan pakaian adat Jawa, Bali, hingga Madura.
02:00Meski memakai busana tradisional, para pegawai tetap bekerja profesional dan gesit melayani pasien.
02:05Tak ada acara seremonial berlebihan, seluruh pegawai menyambut Hari Kartini dengan tindakan sederhana,
02:12yakni tetap bekerja, melayani dan menjalankan tugas seperti biasa.
02:16Ini adalah gambaran bahwa wanita atau perempuan saat ini sudah tidak bisa dikesampingkan.
02:27Keberadaan mereka setara dengan laki-laki, dengan bukti banyak orang-orang hebat yang terlahir dari perempuan di rumah sakit ini.
02:37Peringatan Hari Kartini adalah momen untuk menghargai peran perempuan dalam membangun bangsa, termasuk di dunia kesehatan.
02:44Tim Liputan, Kompas TV

Dianjurkan