Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utamaLewati ke footer
  • kemarin dulu
KOMPAS.TV - Viral di media sosial, adanya dugaan pemotongan dana kompensasi bagi sopir angkot di kawasan Puncak, Kabupaten Bogor, selama masa libur Lebaran.

Menanggapi hal tersebut, Bupati Bogor Rudy Susmanto memastikan Dinas Perhubungan Kabupaten Bogor tidak terlibat dalam dugaan pemotongan tersebut.

Meski begitu, pemerintah kabupaten tetap akan mengusut kasus ini dengan melibatkan Tim Saber Pungli.

Sebelumnya, dana kompensasi diberikan kepada 651 sopir angkot di kawasan Puncak sebagai ganti larangan beroperasi selama arus mudik dan balik Lebaran.

Kompensasi diberikan sebesar Rp1,5 juta, terdiri dari Rp1 juta dalam bentuk uang tunai, dan Rp500 ribu berupa paket sembako.

Namun, uang tunai yang diterima para sopir diduga dipotong sebesar Rp200 ribu, dan hal ini memicu keluhan serta kecaman warganet di media sosial.

#uangisentif #sopirangkot

Baca Juga Protokoler Kapolri Ipda Endry Minta Maaf atas Aksi Kekerasan terhadap Jurnalis di https://www.kompas.tv/regional/585269/protokoler-kapolri-ipda-endry-minta-maaf-atas-aksi-kekerasan-terhadap-jurnalis



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/585270/uang-insentif-sopir-angkot-puncak-diduga-dipotong-bupati-bogor-dishub-tidak-terlibat

Dianjurkan