JAKARTA, KOMPAS.TV - Genangan air di Jalan Jatinegara Barat Raya mulai berangsur surut.
Tim Gulkarmat Jakarta Timur masih terus bekerja dengan memompa air agar volume debit air di jalan raya semakin berkurang.
Setelah lebih dari 7 jam, kondisi di Jalan Jatinegara mulai membaik.
Tim Gulkarmat terus berupaya mengeringkan genangan agar jalan raya dapat kembali digunakan.
Sebelumnya, banjir setinggi 50 cm menggenangi Jalan Jatinegara Barat, menyebabkan akses dari Kampung Melayu menuju Matraman harus ditutup sementara.
Banjir ini terjadi akibat luapan Kali Ciliwung yang meluas hingga ke jalan raya.
Sementara itu, hingga Selasa (4/3/2025) malam, banjir masih merendam permukiman di kawasan Kebon Pala, Jakarta Timur.
Ketinggian air di daerah ini masih mencapai 3 meter.
Sebagian besar warga telah mengungsi ke bangunan sekolah, namun beberapa di antaranya memilih tetap bertahan di rumah demi menjaga barang berharga mereka.
Baca Juga Imbas Bekasi banjir, PT KAI Lakukan Rekayasa Perjalanan KRL dan Atur Waktu Kereta Jarak Jauh di https://www.kompas.tv/regional/578040/imbas-bekasi-banjir-pt-kai-lakukan-rekayasa-perjalanan-krl-dan-atur-waktu-kereta-jarak-jauh
#banjir #cuacaburuk #jakarta
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/578041/permukiman-di-kebon-pala-masih-terendam-banjir-warga-mengungsi-bencana-banjir
Tim Gulkarmat Jakarta Timur masih terus bekerja dengan memompa air agar volume debit air di jalan raya semakin berkurang.
Setelah lebih dari 7 jam, kondisi di Jalan Jatinegara mulai membaik.
Tim Gulkarmat terus berupaya mengeringkan genangan agar jalan raya dapat kembali digunakan.
Sebelumnya, banjir setinggi 50 cm menggenangi Jalan Jatinegara Barat, menyebabkan akses dari Kampung Melayu menuju Matraman harus ditutup sementara.
Banjir ini terjadi akibat luapan Kali Ciliwung yang meluas hingga ke jalan raya.
Sementara itu, hingga Selasa (4/3/2025) malam, banjir masih merendam permukiman di kawasan Kebon Pala, Jakarta Timur.
Ketinggian air di daerah ini masih mencapai 3 meter.
Sebagian besar warga telah mengungsi ke bangunan sekolah, namun beberapa di antaranya memilih tetap bertahan di rumah demi menjaga barang berharga mereka.
Baca Juga Imbas Bekasi banjir, PT KAI Lakukan Rekayasa Perjalanan KRL dan Atur Waktu Kereta Jarak Jauh di https://www.kompas.tv/regional/578040/imbas-bekasi-banjir-pt-kai-lakukan-rekayasa-perjalanan-krl-dan-atur-waktu-kereta-jarak-jauh
#banjir #cuacaburuk #jakarta
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/578041/permukiman-di-kebon-pala-masih-terendam-banjir-warga-mengungsi-bencana-banjir
Kategori
🗞
Berita