• kemarin dulu
MANADO, KOMPAS.TV - Harga minyak goreng Minyakita di Manado, Sulawesi Utara, melonjak menjadi Rp18 ribu per liter dalam sepekan terakhir.

Kenaikan harga ini dipicu oleh meningkatnya permintaan selama bulan Ramadan.

Pedagang di Pasar Tradisional Bersehati, Kota Manado, menyebutkan bahwa harga Minyakita terus merangkak naik dari harga eceran tertinggi yang tertera pada kemasan, yakni Rp15.700 per liter.

Para pedagang mengaku mendapatkan stok Minyakita dari pihak kedua, bukan langsung dari distributor, sehingga harga jualnya lebih tinggi.

Untuk mengetahui perkembangan harga Minyakita di Manado, simak laporan Jurnalis KompasTV, Edward Siwi.

#minyakita #manado #sulawesiutara

Baca Juga Masjid Istiqlal Sediakan 5.000 Porsi Makanan Gratis untuk Buka Bersama | PERSIAPAN RAMADAN di https://www.kompas.tv/nasional/577391/masjid-istiqlal-sediakan-5-000-porsi-makanan-gratis-untuk-buka-bersama-persiapan-ramadan

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/577395/full-pantauan-harga-minyakita-di-manado-naik-tembus-rp18-ribu-per-liter-persiapan-ramadan

Kategori

🗞
Berita

Dianjurkan