KOMPAS.TV - Sebuah rumah gadang di Jorong Parit, Kabupaten Limapuluh Kota, Sumatera Barat, ludes terbakar.
Penyelidikan mengungkap adanya kejanggalan dalam insiden ini, yang ternyata disebabkan oleh ulah seorang remaja berpakaian polisi dengan pangkat Ajun Komisaris Polisi.
Pelaku yang berperilaku mencurigakan ditangkap warga. Awalnya, ia mengelak, namun akhirnya mengaku sebagai dalang di balik kebakaran tersebut.
Tak hanya itu, pelaku juga diketahui telah membakar tiga rumah lainnya di lokasi berbeda.
Dalam pengakuannya, pelaku mengatakan membakar rumah dengan tujuan ingin dianggap sebagai pahlawan yang membantu evakuasi korban kebakaran. Namun, polisi masih mendalami motif sebenarnya.
Kini, pelaku ditahan di Mapolres Payakumbuh dan dijerat pasal tindak pidana pembakaran, dengan ancaman hukuman hingga 12 tahun penjara.
#rumah #kebakaran
Baca Juga Bareskrim Polri dan Bea Cukai Gagalkan Penyelundupan 20 Kg Narkoba di Perairan Bengkalis di https://www.kompas.tv/regional/575786/bareskrim-polri-dan-bea-cukai-gagalkan-penyelundupan-20-kg-narkoba-di-perairan-bengkalis
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/575787/rumah-gadang-di-limapuluh-kota-terbakar-polisi-gadungan-jadi-tersangka
Penyelidikan mengungkap adanya kejanggalan dalam insiden ini, yang ternyata disebabkan oleh ulah seorang remaja berpakaian polisi dengan pangkat Ajun Komisaris Polisi.
Pelaku yang berperilaku mencurigakan ditangkap warga. Awalnya, ia mengelak, namun akhirnya mengaku sebagai dalang di balik kebakaran tersebut.
Tak hanya itu, pelaku juga diketahui telah membakar tiga rumah lainnya di lokasi berbeda.
Dalam pengakuannya, pelaku mengatakan membakar rumah dengan tujuan ingin dianggap sebagai pahlawan yang membantu evakuasi korban kebakaran. Namun, polisi masih mendalami motif sebenarnya.
Kini, pelaku ditahan di Mapolres Payakumbuh dan dijerat pasal tindak pidana pembakaran, dengan ancaman hukuman hingga 12 tahun penjara.
#rumah #kebakaran
Baca Juga Bareskrim Polri dan Bea Cukai Gagalkan Penyelundupan 20 Kg Narkoba di Perairan Bengkalis di https://www.kompas.tv/regional/575786/bareskrim-polri-dan-bea-cukai-gagalkan-penyelundupan-20-kg-narkoba-di-perairan-bengkalis
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/575787/rumah-gadang-di-limapuluh-kota-terbakar-polisi-gadungan-jadi-tersangka
Kategori
🗞
Berita